Gula Semut
Gula aren merupakan salah satu komoditi
yang banyak ditemui di wilayah Indonesia. Salah satu wilayah penghasil gula
aren yakni desa Sucen, yang terletak di Kecamatan Gemawang, Kabupaten
Temanggung. Di desa Sucen banyak ditemui produksi gula aren yang dicetak
menggunakan batok. Produk gula aren tersebut dijual kepada para pengepul.
Seiring berjalan waktu, terdapat salah satu
warga yang mengembangkan produksi gula aren dengan tidak lagi hanya dicetak
menggunakan batok tetapi menciptakan inovasi gula semut. Usaha ini dikembangkan
oleh Ibu Markamah, beliau melakukan percobaan membuat gula semut guna menambah
nilai jual dari produk aren yang ada. Beliau banyak mencari informasi mengenai
cara pengelolaan gula aren hingga akhirnya memutuskan untuk memproduksi gula
semut dari nira aren. Usaha gula semut yang dijalani Ibu Markamah telah
berjalan sejak 2 tahun lalu.
Gula semut berasal dari nira aren yang
berkualitas dan bersih. Proses produksi gula semut ini sama seperti buat gula
cetak kelap, yakni nira aren diaduk kemudian setelah mengeras lalu dihancurkan.
Setelah hancur, malam harinya dimasukkan kedalam cetakan, kemudian pagi harinya
dijemur. Proses selanjutnya yakni gula diayak dan dijemur kembali agar
benar-benar kering dan kemudian dikemas setelah proses telah selesai.
Produksi gula semut yang dilakukan Ibu
Markamah masih manual, sehingga masih menghadapi kendala pada bahan baku yaitu
tidak keluarnya nira yang bagus dari pohon aren yang ada.Kegagalan pada
produksi gula semut yakni apabila salah dalam memilih nira aren yang baik.
Pemasaran gula semut yang dilakukan oleh
Ibu Markamah yakni dengan menitipkan produknya pada toko usaha kopi dan
penjualan melalui online di berbagai media sosial. Produk gula semut Ibu
Markamah biasa dijual kiloan dengan kemasan plastik tanpa label dengan harga
30.000 per kilonya. Sedangkan pada kemasan dengan label dapat dijual seharga
15.000 dengan berat 250 kilogram. Volume penjualan gula semut Ibu Markamah
masih mengikuti permintaan yang ada. Gula semut ini dapat digunakan sebagai campuran
minuman seperti kopi maupun teh. Penggunaan gula semut untuk campuran minuman
lebih baik daripada gula asli dari tebu.
Baru tau ada yg namanya gula semut
BalasHapus